Paguyuban Merpati Lumajang Kompak Pilih Cabup Cawabup Bunda Indah - Mas Yudha
Foto : tim |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Yudha Adji Kusuma, Calon Wakil Bupati Lumajang (2024-2029), yang kerap disapa Mas Yudha, berbaur dengan kelompok paguyuban burung merpati, di Desa Kabuaran Kecamatan Kunir Lumajang, Kamis (10/10/2024).
Dihadapan ratusan orang tergabung dalam paguyuban merpati, Mas Yudha acungkan dua jari, sembari berjanji bakal menyediakan ruang disejumlah event termasuk Harjalu (Hari Jadi Lumajang), untuk sedianya anggota kelompok pecinta burung merpati andil didalamnya.
"Burung merpati tidak pernah ingkar janji," ucap Mas Yudha, disambut sorak menang, menang, menang.
"Kita akan selalu mensupport kegiatan paguyuban merpati ini, karena sudah menjadi budaya dan adat yang diminati oleh masyarakat, yang tentunya bisa meningkatkan peternakan dan ekonomi kreatif," imbuhnya.
Lebih jauh disampaikan, pemerintah akan senang jika paguyuban merpati turut meramaikan momentum hari - hari penting di Lumajang. "Bisa dipastikan, kami akan memberikan ruang dan tempat," ungkap Mas Yudha.
Lokasi pertemuan Mas Yudha dengan masyarakat tergabung dalam paguyuban merpati saat itu, merupakan kediaman koordinator paguyuban merpati Kabupaten Lumajang.
Dilain sisi, Edo salah seorang anggota peserta paguyuban merpati asal Klakah mengucapkan, jika dirinya dan semua yang tergabung dalam paguyuban, melabuhkan pilihannya ke Calon Bupati dan Wakil Bupati, Bunda Indah dan Mas Yudha. (tim).