Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Serma Khairul Alfan : Setetes Darah Sejuta Manfaat

Foto : tim

SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Personel TNI di jajaran Kodim 0821 Lumajang, terus mendedikasikan diri salahsatunya dalam mentauladani masyarakat di bidang sosial.

Dicerminkan oleh Serma Khairul Alfan, Babinsa Sukosari Koramil 0821/13 Kunir. Dia andil dalam kegiatan donor darah di aula balai desa setempat, Kamis (17/11/2022). 

Senada menggemakan, sejuta manfaat dalam setiap tetesan darah yang didonorkan/disumbangkan. Saat itu kegiatan donor darah digelar oleh PMI ( Palang Merah Indonesia ) Kabupaten Lumajang, melibatkan tim medis puskesmas dan aparatur pemdes setempat hingga masyarakat umum.

"Setetes darah, sejuta manfaat," kata Serma Khairul Alfan.

Dalam pelaksanaan dia menceritakan tentu ada mekanisme yang dilalui. Seperti halnya pemeriksaan tensi darah dan lainnya. "Tidak serta merta dan masyarakat atau siapapun tidak perlu ragu. Ini sifatnya kemanusiaan, secara langsung kita menyelamatkan manusia lain disana yang membutuhkan," imbuhnya.

Disisi lain, Serma Khairul Alfan yang kerap disapa Pak Alfan oleh warga, mengapresiasi antusias dan kekompakan semua pihak dalam pelaksanaan kegiatan itu, khususnya pendonor.

"Juga sama-sama kita ketahui bersama, manfaat donor darah baik untuk si pendonor itu sendiri. Jadi ada manfaat bagi diri sendiri dan orang lain," pungkasnya. (tim).