Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kolaborasi Babinsa dan Warga Dalam Keja Bakti Perbaiki Gorong - Gorong

Foto : tim

SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Babinsa Tegalbangsri Koramil Ranuyoso Lumajang, Sertu Mujahidin melibatkan warga dalam giat kerja bakti perbaikan gorong - gorong di bahu jalan desa setempat, Selasa (14/11/2022).

Sertu Mujahidin saat itu berjibaku bersama - sama warga, memprioritaskan kegiatan, terlebih mengurangi dampak terjadinya luapan air di waktu turun hujan.

Sertu Mujahidin mengatakan, ada sepanjang 7 meter gorong - gorong dikerjakan. Ia mengapresiasi keterlibatan warga yang dinilai aktif dan kompak.

"Sebagai aparatur kewilayahan kami sadar diri dan berkewajiban untuk terus aktif membantu masyarakat di setiap pelaksanaan kegiatan di wilayah. Salah satunya saat ini, saya bersama warga melakukan perbaikan gorong-gorong. Harapannya aliran air akan lancar, sehingga badan jalan tidak tergenang air sehingga nyaman dilalui," ucapnya.

Kekompakan yang sudah terajut ia harapkan bisa terbina hingga waktu ke depan. Juga pada pemerintah desa yang ia sebut terus maksimal memfasilitasi setiap adanya program, ia acungi jempol.

"Dalam sisi menunjang kesejahteraan warga, pemdes dan semua pihak disini aktif dalam berkolaborasi. Berdampak baik pada perkembangan ekonomi," tukasnya. (tim).