Bacakan Amanat Kasad, Dandim 0821 Pimpin Upacara Tujuh Belasan
![]() |
Foto : istimewa |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Komandan Kodim 0821/Lumajang, Letkol Czi Gunawan Indra Y.T., S.T., M.M. memimpin pelaksanaan Upacara Bendera Tujuh Belasan, yang bertempat di halaman Makodim 0821/Lumajang, Kamis (17/11/2022).
Saat memberikan amanat dalam upacara yang diikuti oleh seluruh personel, baik prajurit maupun Pegawai Negeri Sipil (PNS) tersebut, Letkol Czi Gunawan Indra Y.T., S.T. membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Dudung Abdurachman.
Gunawan membacakan, bahwa dalam menghadapi fenomena bencana alam yang diakibatkan curah hujan tinggi disertai badai dan angin topan, personel diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan sinergisitas dengan komponen bangsa, agar dapat mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Lebih lanjut Gunawan membacakan, bahwa melalui berbagai program yang telah dicanangkan, Tentara Nasional Indonesia (TNI) berupaya membantu Pemerintah Daerah (Pemda) dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Setiap program yang dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, maka manfaatnya akan dirasakan oleh masyarakat. 'TNI AD harus hadir di tengah kesulitan rakyat, serta mampu memberikan solusi terbaik," ujarnya.
Selain itu Gunawan membacakan, bahwa masa pandemi COVID-19 masih belum berakhir, untuk itu personel diharapkan tetap waspada dan menjaga kesehatan, serta membantu pemerintah dalam menangani pandemi serta pemulihan ekonomi nasional.
Lanjut dia, dalam menghadapi tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak Tahun 2024 yang sudah mulai berjalan, TNI bersikap netral dan tidak terlibat praktis. Tugas dan tanggung jawab TNI membantu Pemda agar tahapan pemilu berjalan aman dan lancar.
"Teruslah berkarya agar TNI AD tetap ada di hati rakyat. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa terus memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara tercinta," harapnya diakhir membacakan amanat Kasad pada upacara bendera tanggal tujuh belas November 2022. (Tim)