Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dandim 0821 : Babinsa Masuk Desa, Wujud Pengabdian dan Kepedulian TNI Terhadap Masyarakat

Foto : tim

SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Czi Gunawan Indra Y.T., S.T., M.M. menyampaikan, bahwa program "Babinsa Masuk Dapur" merupakan salah satu bentuk pengabdian dan kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat. 

"Babinsa Masuk Dapur merupakan salah satu program TNI AD sebagai wujud pengabdian dan kepedulian TNI terhadap rakyat," ujarnya saat ditemui Tim Penerangan Kodim 0821 di Kantor Makodim 0821 Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (29/10/2022). 

Gunawan juga menyampaikan, bahwa dalam melaksanakan tugas pembinaan wilayah, pihaknya harus selalu siap membantu dan mengatasi permasalahan yang dihadapi masyarakat. 

"Tugas kita membantu mengatasi permasalahan yang ada di wilayah, sehingga dalam melaksanakan tugas pembinaan, babinsa harus dapat menjadi pelopor dalam mengatasi permasalahan di wilayah, terutama dalam upaya peningkatan kesejahteraan rakyat," ujar dia. 

Selain itu Gunawan mengatakan, bahwa program Babinsa Masuk Dapur tidak hanya dilaksanakan di salah satu wilayah saja, tetapi dilaksanakan oleh Babinsa di seluruh wilayah Kodim 0821 Lumajang. 

Dia berharap, melalui program tersebut, masyarakat pra sejahtera dapat terbantu dan merasakan manfaat kehadiran TNI di wilayah. 

"Dengan progran Babinsa Masuk Dapur, kita akan memaksimalkan upaya membantu masyarakat, sehingga masyarakat dapat lebih merasakan manfaat kehadiran Babinsa di wilayah, khususnya masyarakat pra sejahtera," pungkasnya.  (tim)