Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cegah Dampak Meluas, TNI dan Warga Candipuro Lumajang 'Turun ke Sungai'

 

Foto : tim

LUMAJANG - (suarasatunews.com) Personel TNI Koramil 0821/09 Candipuro bersama warga, menggelar karya bakti memasang gronjong di bantaran sungai leprak Dusun Kebondeli Desa Candipuro Kabupaten Lumajang, Jumat (21/1/2022).


Pemasangan gronjong itu ditujukan untuk mencegah dampak meluas, tanah yang tergerus air sungai. Mengingat, saat ini intensitas hujan kian tinggi dan kerap kali aliran air menjadi deras.


"Ini sebagai upaya agar jembatan tidak ambruk karena tanah d sekitar jembatan tergerus air," kata Batituud Koramil 0821/09 Candipuro Pelda Baidlowi Abdullah, mewakili Danramil.


Melibatkan warga, terang Pelda Baidlowi diharapkan akan menjadi pemicu Kekompakan dan kebersamaan dalam menanggulangi dan mencegah terjadinya bencana.


Mislan, warga setempat berkata, kegiatan kala itu sangat ia apresiasi. Menurutnya tepat, sedikit menghilangkan rasa khawatir di tengah tingginya intensitas hujan belakangan ini.


"Dari apa yang dilakukan saat ini, kami mewakili warga Kebondeli berucap terima kasih. Terlebih TNI turut membantu sehingga pelaksanaan berjalan cepat dan kami semua turut semangat," kata dia. (**).