Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Koramil Pronojiwo Bersama Tiga Pilar Terus Gelar Operasi PPKM Level 4 Cegah COVID-19

Foto : pendim 0821

LUMAJANG - (suarasatunew.com) Menyikapi Pandemi COVID-19 yang belum berakhir, Koramil 0821/14 Pronojiwo terus melaksanakan pencegahan penyebaran virus corona.

Dalam operasi kegiatan penegakan PPKM Level 4, petugas koramil dan Polsek Pronojiwo, dan Puskesmas kembali menyasar beberapa lokasi untuk menekan Penyebaran COVID-19 tersebut.

Babinsa Pronojiwo Serka Ikhwanurudin menjelaskan, operasi kegiatan penegakan PPKM Level 4 menyasar di beberapa tempat pelaksanaan operasi gabungan seperti pertokoaan dan warung makan dan pangkalan ojek di kompleks sub terminal Kecamatan Pronojiwo.

"Operasi dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di wilayah Pronojiwo untuk mencegah penyebaran virus COVID-19," katanya.

Dalam kegiatan tersebut petugas memberikan himbauan kepada pemilik toko untuk menyediakan sarana prokes cuci tangan dan menegur pembeli yang tidak menggunakan masker.

"Kami bersama unsur tiga pilar menghimbau kepada pemilik warung makan untuk tidak menyediakan fasilitas makan ditempat, pembeli dilayani dengan cara dibungkus dan dibawa pulang," himbau Serka Ikhwanurudin.

Selain itu, pihaknya juga memberikan himbauan kepada warga yang berprofesi sebagai pengojek untuk tidak membuat kerumunan dan tetap menggunakan masker.

“Kami tidak ingin ada klaster-klaster baru lagi, maka kami terus memantau dan selalu menegakkan protokol kesehatan di tengah masyarakat,” tutup Serka Ikhwanurudin. (Pendim 0821).