Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ops Zebra Semeru 2020, Satlantas Polres Lumajang Bagikan Masker Pada Pengunjung Wisata

 

Lokasi kegiatan, pantai Watu Pecak Lumajang Jawa Timur

LUMAJANG - (suarasatunews.com)
Anggota Satlantas Polres Lumajang Jawa Timur, menggelar kegiatan Preemtif Dikmas Lantas dan Sosialisasi Ops Zebra Semeru 2020 dengan sasaran masyarakat umum pengunjung wisata, di wisata pantai Watu Pecak Lumajang, Minggu (8/11/2020).

Selain menggelar kegiatan Preemtif Dikmas Lantas dan Sosialisasi Ops Zebra Semeru 2020, dipimpin Ipda Dodit Prasetyo S.H, saat itu juga dilakukan sosialisasi akan pentingnya penerapan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas, dalam halnya mencegah penyebaran Covid - 19.

Saat itu petugas berkeliling, berkomunikasi dengan sejumlah wisatawan, sembari membagikan masker dan brosur Ops Zebra Semeru 2020 kepada masyarakat.

"Kami memberikan sosialisasi terkait pelaksanaan ops Zebra Semeru 2020 yang dimulai tgl 26 Oktober s/d 8 November 2020. Dimana selain menekan angka laka - lalin dengan mewujudkan kamseltibcarlantas, kami juga optimalkan penerapan protokol kesehatan ditengah mewabahnya Covid - 19,'' terang Ipda Dodit, dikutip dari laman soal media (FB) Dikyasa Polres Lumajang

Diwaktu yang sama, pihaknya juga menyampaikan himbauan kepada penggunakan jalan untuk tetap tertib berlalu lintas dan ikuti protokol kesehatan.

"Semua itu demi terwujudnya kamseltibcarlantas di tengah mewabahnya covid 19 dan sukseskan pelaksanaan Ops Zebra Semeru 2020," imbuhnya. (TIM)