Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Antisipasi Tindak Pencurian, Masyarakat Diimbau Tingkatkan Siskamling

Pencurian sapi berhasil digagalkan

LUMAJANG, (suaratunews.com) - Babinsa Condro Koramil 0821/08 Pasirian Sertu Naim mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan pelaksanaan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling), guna mengantisipasi tindak kriminal pencurian yang dapat terjadi setiap saat.

Hal tersebut disampaikannya saat kegiatan pencarian hewan ternak yang hilang milik salah satu warga bernama Edi (35th), di Dusun Gentengan RT 004 RW 007 Desa Condro Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (3/1/2019).

Naim juga menyampaikan, bahwa untuk menciptakan keamanan dan ketertiban sebuah wilayah bukan hanya menjadi tugas jajaran Aparatur dan pihak keamanan saja, tetapi masyarakat juga harus turut berperan aktif untuk mewujudkannya.

"Menjaga keamanan dan ketertiban wilayah merupakan tanggung jawab kita semua. Untuk itu, Babinsa sebagai anggota TNI yang bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, akan selalu siap bersinergi dengan masyarakat untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban wilayah yang kondusif," ujarnya.

Selain itu, dikatakan Naim, bahwa maraknya tindak pencurian ternak yang terjadi di berbagai wilayah, merupakan salah satu permasalahan yang memerlukan kerja sama semua pihak untuk mengatasinya.

Ia menambahkan, salah satu upaya untuk mengatasi hal tersebut dengan meningkatkan kembali pelaksanaan siskamling di wilayah, sehingga ruang gerak pelaku pencurian dapat diminimalisir.

"Bersama kita tingkatkan siskamling di lingkungan masing-masing guna menciptakan suasana aman dan nyaman, tanpa ada gangguan yang dapat menyebabkan keresahan masyarakat," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)