SKD dan KIM Desa Wonogriyo Lumajang Diminta Netral dalam Pilkades Serentak
Suasana saat pertemuan
LUMAJANG, (suarasatunews.com) Satgas Keamanan Desa (SKD) dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Desa Wonogriyo diminta menjunjung tinggi netralitas, dalam pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada 18 Desember 2019 mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Wonogriyo Koramil 0821/15 Tekung Sertu Imamul Mutaqin saat menghadiri rapat koordinasi anggota SKD dan KIM, bertempat di kediaman Sekretaris Desa Wonogriyo Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (7/10/2019) malam.
Imamul juga menyampaikan, bahwa kondusifitas keamanan wilayah sangat penting untuk dijaga, mulai dari tahap pendaftaran hingga waktu pelaksanaan Pilkades, agar tidak menimbulkan keresahan masyarakat.
"Untuk itu, Saya harap SKD dan KIM harus selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan apatar keamanan yang lain, serta tidak memihak kepada salah satu calon, sehingga pelaksanaan tugas pengamanan wilayah dapat dilaksanakan dengan baik," ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Desa Wonogriyo Adnan Sarif mengatakan, bahwa kenetralan SKD dan KIM sangat diperlukan, agar dalam menjalankan tugas pengamanan dapat berjalan dengan baik, dan tidak menimbulkan keresahan di masyarakat.
Ia juga mengatakan, mendukung salah satu calon merupakan suatu hal yang wajar, tetapi jangan sampai dicampuadukkan dengan tugas menjaga keamanan, sehingga dapat tercipta wilayah yang aman dan kondusif.
"Mari bersama kita wujudkan Pilkades serentak pada Desember 2019 mendatang, dengan menjadikan pesta demokrasi yang jujur, aman dan damai bagi masyarakat Desa Wonogriyo," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)