Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

SINERGITAS BABINSA PRONOJIWO IKUT SERTA MEMPERTAHANKAN SENI BUDAYA PEDESAAN

Petugas, gabungan dilokasi kegiatan

LUMAJANG, (suarasatunews.com) Gebyak seni Barong Cokot  di halaman Kec Pronojiwo dalam rangka persiapan Lomba festival di Magelang Jateng berlangsung meriah yang diikuti warga setempat secara ramai.

Babinsa Koramil 14/Pronojiwo Serma Murdiono yang bersinergi dengan Bhabinkamtibmas minggu 23 Juni 2019 ikut serta mengamankan jalannya pertunjukan Gebyak Seni Budaya tersebut. 

Ini merupakan wujud kedekatan aparat keamanan bersama warga serta turut serta menjaga dan mempertahankan kesenian budaya pedesaan. Pertunjukan Gebyak seni Barong Cokot ini ditonton sekitar 250 warga masyarakat Pronojiwo.

Camat Pronojiwo  Bpk Alfian, S. Sos mengatakan, "Salah satu unsur budaya yang paling terlihat dalam masyarakat adalah kesenian, lebih khususnya kesenian tradisional. Kesenian setiap daerah sangat beragam bentuknya dan secara tidak langsung memberikan ciri khas atau identitas yang berbeda bagi tiap-tiap wilayah Kecamatan," kata dia. 

Tidak terkecuali dengan masyarakat Kecamatan Pronojiwo yg merupakan salah satu kecamatan yang  terdapat satu kesenian yang cukup berkembang, yaitu seni Barong atau barongan. Seni Barong merupakan salah satu kesenian rakyat yang tercermin sifat-sifat kerakyatan masyarakat Pronojiwo , seperti sifat : spontanitas, kekeluargaan, kesederhanaan, kompak, dan keberanian yang dilandasi kebenaran.  

Pihaknya tidak bekerja sama dengan sponsor manapun untuk melaksanakan kegiatan ini, kami percayakan kepada Panitia Kecamatan dalam rangka persiapan mengikuti Lomba festival seni budaya di Magelang Jateng tanggal 06 Juli 2019 nanti jelasnya di sela-sela pertunjukan tersebut. (TIM).