Dukung Peningkatan Pola Hidup Sehat Dilingkungan Masyarakat, Danramil 0821/13 Kunir Hadiri Loka Karya Mini
Foto : Dok. Pendim 0821
LUMAJANG, (suarasatunews.com)
Dalam rangka mewujudkan keluarga sehat menuju Lumajang sehat dan bermartabat ditengah masyarakat khususnya bidang kesehatan, Puskesmas Kunir menggelar Lokakarya Mini lintas Sektoral bertempat di aula Puskesmas, Kamis(28/02/2019).
Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Kunir, Kepala Puskesmas beserta staf, jajaran Kepala Desa Se Kecamatan Kunir, Ketua TP PKK se Kecamatan Kunir, Kades Posyandu Gerbangmas se Kecamatan Kunir, Bidan Desa dan tokoh masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Kunir.
Menurut dr. Erma Agustin selaku Kepala Puskesmas Kunir menyampaikan, bahwa pembangunan kesehatan dilakukan sesuai dengan situasi dan kondisi masyarakat, serta dilaksanakan secara bersama sama secara lintas sektoral, misalnya dengan bekerjasama dengan Pemerintah Desa dan Posyandu yang ada agar anak usia dini lebih ditekankan tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), ujarnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan, kegiatan dan perencanaan program Puskesmas di tahun 2019 ataupun program yang akan datang, diantaranya mengenai kondisi kesehatan di wilayah Puskesmas Kecamatan Kunir.
Selain itu juga disampaikan bahwa akreditasi Puskesmas telah dilakukan pada tahun 2018, penilaian dilakukan dengan sistem telusur kepada lintas sektoral dan stake holder yang ada untuk peningkatan kinerja Puskesmas, terang dr. Erma.
Melalui kegiatan ini juga dibuka sesi diskusi membahas beberapa hal yang menjadi topik, diantaranya tentang program menurunkan AKI (Angka Kematian Ibu) dan AKB (Angka Kematian Bayi) dengan menjalin kemitraan dukun bayi, kesehatan remaja, pendataan keluarga miskin, pemantauan gizi Balita dan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang kesemuanya bertujuan untuk mewujudkan masyarakat Kecamatan Kunir yang sehat dan sejahtera
Camat Kunir Sabar Santoso juaga menambahkan, bahwa kegiatan semacam ini merupakan ajang untuk mengevaluasi segala permasalahan yang ada guna meningkatkan kinerja pemerintah dalam bidang pelayanan kesehatan kepada masyarakat serta mencapai tujuan utama mewujudkan Lumajang yang sehat dan bermartabat, imbuhnya.
Sementara Danramil 0821/13 Kunir Kapten Inf Ahmad Ely Supriyadi mengatakan, pihaknya sangat mendukung sekali kegiatan loka karya mini sebagai wahana untuk menyampaikan beberapa hal dan mengevaluasi pencapaian pelayanan kepada masyarakat .
Penulis : Tim