Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tingkatkan Kondusifitas Wilayah, Danramil 0821/07 Randuagung Ajak Warga Tingkatkan Siskamling

Danramil saat menyampaikan pemaparannya

Lumajang (suarasatunews.com)

Maraknya tindak kriminal yang sering terjadi di beberapa wilayah, membuat aparat keamanan harus selalu ekstra dalam mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengaktifkan kembali siskamling.

Seperti yang dilakukan oleh Danramil 0821/07 Randuagung, Kapten Inf Sudirman saat menghadiri pertemuan warga yang bertempat di rumah Kepala Desa Salak, Rabu (30/01/2019) kemarin.

Selepas kegiatan, Danramil mengatakan, bahwa pemberian sosialisasi keamanan kepada masyarakat merupakan upaya dalam menumbuhkan peran aktif masyarakat untuk ikut andil dalam menjaga keamanan wilayah.

“Kondusifitas wilayah tidak akan tercipta tanpa ada peran aktif dari segenap lapisan masyarakat di wilayah,” tuturnya.

Lebih lanjut disampaikan Danramil, tindak kriminal yang marak terjadi akhir-akhir ini, seperti pencurian sapi dan begal membuat segenap aparat keamanan, aparat pemerintahan dan masyarakat harus selalu bersiaga.

“Mari bersama kita rapatkan barisan, guna meningkatkan kondusifitas wilayah dengan lebih memaksimalkan pelaksanaan siskamling di lingkungan masing-masing. Komunikasi serta koordinasi yang cepat dan tepat dengan aparat desa dan aparat keamanan apabila ada gangguan kamtibmas sangat diperlukan, sehingga tindak kriminal dapat dicegah dan diminimalisir,” tadasnya.

Di lain pihak, Samsul, Kepala Desa Salak sangat mengapresiasi sosialisasi yang disampaikan oleh Danramil.

Dirinya berharap, agar kegiatan tersebut dapat dilakukan secara berkelanjutan, sehingga dapat menumbuhkan semangat dan kepedulian warga dalam mewujudkan kondisifitas wilayah, khususnya di lingkungannya masing-masing.

“Semoga ke depan, Desa Salak selalu dalam keadaan aman, tentram, damai, dan kondusif, agar masyarakat dapat beraktifitas dengan lancar tanpa ada ancaman keamanan,” pungkas Samsul. (TIM