Kolaborasi PAC GRANAT dan Polsek Klakah, Komitmen 'Pangkas' Merambahnya Milo Narkobaya Dikalangan Muda - Mudi
![]() |
Nampak didepan, Kapolsek Klakah saat menyampaikan pemaparannya |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Kepolisian sektor Klakah menggelar pertemuan dengan PAC GRANAT ( Gerakan Nasional Anti Narkotika ) setempat, di Mapolsek Klakah, Selasa (11/9/2018).
Pertemuan tersebut mengkaji langkah yang akan terus digagas diwaktu kedepan, guna menyelamatkan kalangan muda - mudi dari bahaya minuman oplosan berbahaya berikut dampak buruk peredaran narkoba.
Turut menjadi pemandu acara, saat itu Kapolsek Klakah AKP Dodik Suwarno didampingi Kanit Binmas Aiptu Utar.
Hadir pula saat itu, awak media duduk bersama dengan anggota PAC GRANAT Klakah andil dalam memberikan gagasan.
Terjadi serap aspirasi saat itu, dimana pendalaman materi juga gagasan saling dikoordinasikan dari masing - masing pihak yang terlibat saat itu.
Kapolsek Klakah AKP Dodik Suwarno berkata, pihaknya siap berkolaborasi dengan stake holder yang ada salah satunya GRANAT, dalam membina kalangan muda - mudi sembari memberikan bimbingan ke arah yang positif.
Saat itu, terlontar statement kolaborasi polsek Klakah dan GRANAT akan menggalakkan kegiatan ekstrakurikuler di kalangan muda - mudi di wilayahnya.
"Kegiatan olah raga. Nanti akan kita kaji langkahnya. Sesuai dengan apa yang diusulkan rekan - rekan," kata dia ditengah berjalannya acara.
Kapolsek mengakui, diwilayahnya rentan akan milo narkobaya. Menyikapi akan hal itu, langkah yang sudah dikaji bersama dalam pertemuan itu diharap akan memangkas peredaran dan mempersempit perambahan minuman oplosan berbahaya itu di kalangan muda - mudi.
"Kami ingin, wilayah Klakah dikenal dengan sisi positif. Bukan sebaliknya," tukas Kapolsek.
Acara ditutup dengan do'a. Dimana kolaborasi itu, termasuk anggota GRANAT dan Polsek Klakah akan masuk ke setiap persendian masyarakat guna memberikan pemahaman akan dampak buruk obat - obatan terlarang, sehingga dihindari. (tim).