Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ungkapan Terimakasih Terus Mengalir Dari Warga Penerima Bantuan RTLH

Sirep saat memasak di dapurnya

Lumajang (suarasatunews) 
Sirep (41) warga dusun Tawon Songo desa Pasrujambe kecamatan Pasrujambe kabupaten Lumajang memiliki sisi kehidupan yang memprihatinkan, janda beranak dua yang telah bercerai dengan suaminya beberapa tahun silam harus bekerja keras membanting tulang seorang diri demi mencukupi kebutuhan biaya hidup sehari-hari bersama anaknya.

Saat ditemui didapur rumahnya ia bertutur, sebagai warga miskin sangat berterimakasih atas segala bantuan pemerintah yang sudah diberikan melalui bapak-bapak Tentara untuk merehap rumah yang saya tempati bersama anak,  ujarnya.

Wanita yang berprofesi sebagai buruh tani didesanya itu menguraikan aktifitas kesehariannya, saya bekerja sebagai buruh tani dengan penghasilan hanya Rp. 25.000,- sampai dengan 30.000,- dalam seharinya, itupun tidak setiap hari saya dapatkan karena masih harus menunggu jika ada warga yang memerlukan tenaga saya bekerja dikebun, kata Sirep.

"Dengan penghasilan yang tidak menentu, jangankan untuk merehap rumah, untuk kebutuhan sehari-hari saja sudah terasa sulit pak", ujar Sirep kepada personel Penerangan yang sedang meliput kegiatan RTLH dirumahnya.

Selanjutnya ia juga menyampaikan, "Ungkapan terimakasih yang saya berikan hanyalah sebatas kata, kebaikan dari pak Tentara dan warga yang sudah tulus dan ikhlas telah membantu mewujudkan rumah ini menjadi tempat yang lebih baik dan layak kami tempati.

"Muda-mudahan segala amal kebaikan bapak-bapak TNI yang sudah diberikan untuk menolong warga miskin seperti saya selalu mendapatkan rahmat dan berkah dari Allah  SWT, pungkas sirep.(TIM)