Kejar Hasil Sesuai Target, Satgas TMMD di Lumajang Renofasi Satu Rumah Berikutnya
Sasaran berikutnya yang direnofasi
Lumajang (suarasatunews)
Personel Satgas TMMD ke 102 tahun 2018 yang berada di wilayah kabupaten Lumajang kembali mengadakan pembedahan 1 unit rumah milik Saliko (38) warga dusun Tawon Songo desa Pasrujambe kecamatan Pasrujambe, Senin (16/7/2018).
Kapten Inf Hasanudin Danramil 0821/08 Pasirian yang menjadi koordinator pelaksanaan program RTLH mengatakan, bahwa secara bertahap pelaksanaan RTLH akan dikerjakan sesuai dengan waktu yang telah direncanakan.
"Sesuai dengan rencana dan jadwal yang sudah dibuat, program RTLH sebanyak 10 unit rumah ditargetkan selesai pada akhir bulan Juli dan paling lambat bulan Agustus 2018 sehingga waktu yang ada sebelum penutupan TMMD dapat dilakukan penyempurnaan," jelasnya.
Lebih lanjut pria yang sehari-hari menjabat sebaga Danramil 0821/03 Senduro menyampaikan, pelaksanaan TMMD ini mengambil sasaran yang betul-betul menyentuh masyarakat sehingga hubungan TNI dan rakyat akan terjalin semakin kuat mewujudkan kemanunggalan yang kokoh.(TIM)