Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kasdim 0821 Pimpin Rakor Kesiapan Tinjau Medan Pembukaan TMMD 102.

Kasdim (berdiri), saar memimpin rapat

Lumajang (suarasatunews) 
Kodim 0821 menggelar rapat koordinasi dalam rangka kesiapan untuk meninjau medan dilokasi TMMD ke 102 yang berlokasi di dusun Jabon dan Tulungrejo desa Pasrujambe kecamatan Pasrujambe kabupaten Lumajang.

Rapat koordinasi yang diselenggarakan di ruang lobi Kodim 0821 dipimpin langsung Kasdim 0821 yang diikuti oleh seluruh perwira Staf dan undangan dari beberapa pejabat dinas terkait Pemkab Lumajang, Rabu (4/7/2018).

Disampaikan oleh Mayor Inf Irawan Setyadi, S.H bahwa rapat bersama dengan dinas terkait dari Pemkab Lumajang bertujuan untuk membahas kesiapan pembukaan TMMD ke 102 dan merencanakan kegiatan pasca upacara upacara untuk mengarahkan pejabat tamu undangan menuju lokasi sasaran.

"Berbagai kesiapan untuk menunjang kelancaran pembukaan TMMD direncanakan dan dibahas pada kesempatan saat ini, sehingga diharapkan pada saat pelaksanaan berjalan sesuai rencana, kendala yang ada kita pecahkan bersama untuk mencari solusinya," terang Kasdim. 

"Semua ini bertujuan untuk mensinergikan pelaksanaan kerja, bidang yang menjadi kewenangan dan tanggungjawab masing-masing bisa merencanakan untuk menentukan program kerja secara maksimal," pungkas Mayor Irawan.

Sementara Kapten Arm Edy Purwanto Perwira Seksi Teritorial Kodim 0821 mengatakan, setelah pelaksanaan upacara pembukaan tamu undangan pejabat akan diarahkan menuju lokasi sasaran untuk meninjau langsung sasaran kerja. 

Kapten Edy juga menambahkan, ada beberapa titik lokasi sasaran kerja yang nantinya menjadi obyek peninjauan, mulai dari ujung proyek jalan, jembatan, lokasi perehapan mushola dan perehapan rumah warga tidak layak huni yang kesemuanya akan ditinjau bersama-sama pada hari ini. 

Setelah pelaksanaan rapat koordinasi seluruh undangan yang hadir langsung mengadakan pemberangkatan menuju lokasi kegiatan dengan pengawalan dari Satlantas Polres Lumajang dan Unit P3M serta Dishub kabupaten Lumajang. (TIM